abire, MAJALAH SELANGKAH -- Tanggal 1 Desember diperingati rakyat Papua sebagai hari penting dan bersejarah. Tanggal itu pada tahun 1961 silam, Dewan Papua (New Guinea Raad) menyatakan embrio kemerdekaan Negara Papua Barat, lengkap dengan atribut kenegaraan.
Setiap tanggal 1 Desember, rakyat Papua selalu merayakannya dengan kegiatan ibadah, demonstrasi, pengibaran Bintang Kejora dan seringkali terjadi kontak senjata antara militer Indonesia dengan Tentara Pembebasan Nasional-Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM).
Tahun ini (2013), seperti biasanya warga Papua di Nabire merayakannya dengan ibadah bersama di lokasi bekas kantor DPRD di pusat kota Nabire. Lokasi ini, kini telah berganti nama menjadi Taman Bunga Bangsa Papua.